lanal banyuwangi |
Berita Banyuwangi - Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Banyuwangi, meraih penghargaan sebagai juara II Lanal Teladan Se Indonesia. Penghargaan bergensi dari Mabes TNI AL ini diserahkan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Ade Supandi, Danlanal Letkol Laut (P) Wahyu Endriawan, di Surabaya, Senin (7/12).
Mendapatkan predikat Lanal Teladan se-Indonesia, Danlanal merasa bangga. "Ini anugerah bagi kami. Kami bangga, karena Banyuwangi terpilih Lanal Teladan se-Indonesia. Ini jadi barometer pembinaan pangkalan. Kami harus memberikan contoh yang baik bagi pangkalan yang lain,"tutur Danlanal.
Kemenangan ini, kata Danlanal adalah usaha terbaik prajurit kami yang telah bekerja keras. “Apa yang raih ini harus kita pertahankan hingga tahun depan. Ini adalah rapor hasil kerja kita semua,” ujar Danlanal.
Ditambahkan Danlanal, menurut tim penilai terpilihnya Lanal Banyuwangi sebagai Lanal teladan, karena dinilai mampu menjalankan fungsi-fungsi pertahanan. Diantaranya, pertahanan pangkalan bahaya laut, bahaya darat, pertahanan udara, sabotase, penindakan huru-hara, hingga penanganan kebakaran.
Faktor pendorong lainnya, Lanal Banyuwangi punya potensi fasilitasi pangkalan dermaga, yaitu dermaga biasa dan beaching dermaga untuk pendaratan kapal tempur, di tempat lain masih belum ada. “ Selain itu, sistem pelaporan seluruh data di Lanal Banyuwangi tersusun secara rinci dan rapi. Mulai struktur organisasi, keuangan, data pegawai hingga pelaporan kinerja di lapangan cukup lengkap. Termasuk hubungan antara Lanal Banyuwangi dengan masyarakat, Lanal dengan pemkab, dan bagaimana Lanal bisa melaksanakan fungsinya dengan baik,” kata Danlanal.
Menyambut kemenangan ini semua prajurit Markas Komando (Mako) Lanal Banyuwangi mengarak piagam bergensi ini keliling Makolanal dan menggelar tasyakuran serta senam bersama. Sebelumnya piagam diarak, diserah terimakan dari Danlanal kepada kepala Perwira Pelaksana (Palaksa) Mayor Laut (P) Robiyanto untuk diarak bersama prajurit keliling bersama semua prajurit dan jalasenastri (isteri prajurit lanal, red).
Hadir dalam acara ini, Penjabat Bupati Banyuwangi, Zarkasi beserta sejumlah pejabat teras pemkab. Dalam sambutannya Pj Bupati Zarkasi, menyatakan turut bangga dan syukur atas prestasi yang diraih Lanal Banyuwangi. Ini membuktikan keseriusan prajurit TNI AL dalam menjalankan amanatnya sebagai pelayan dan pengayom masyarakat. “Saya merasa sanggat bangga, dari 76 Se Indonesia kita mampu menjadi yang nomer dua. Prestasi ini tidak hanya harus kita pertahankan, tapi kita tingkatkan. Saya yakin Banyuwangi pasti bisa,” ujar Pj Bupati.(Humas Protokol)
sumber:banyuwangikab.go.id
0 Response to "TNI Lanal Banyuwangi Raih Predikat Lanal Terbaik Dua Se Indonesia"
Posting Komentar