para penari bec |
Berita Banyuwangi - Para penari Banyuwangi Ethno Carnival (BEC) akan berpartisipasi dalam promosi Wonderful Indonesia (WI) di Milan, Italia, pada tanggal 5~8 September besok. Kemarin (2/8) malam lima perwakilan BEC diberangkatkan ke Surabaya, lalu kemudian diterbangkan ke Jakarta dan Italia.
Lima orang tersebut adalah tiga penari BEC terbaik tahun sebelumnya dan dua penari gandrung. Partisipasi para penari BEC di World Expo Milan (WEM) 2015 itu disponsori Kementerian Pariwisata. Sehingga, seluruh biaya pemberangkatan ditanggung Kemenpan.
Banyuwangi akan berpartisipasi dalam National Day pada tanggal 6 september berupa Welcome Dance tari Jejer Gandrung. Penari BEC akan ikut arak-arahan karnaval dalam expo tersebut. Plt. Kepala Dinas Pariwisata Banyuwangi, MY Bramuda, melalui Kabid Pemasaran Disbudpar Alfin Kurniawan mengatakan, beberapa hari sebelumnya mereka sudah menyiapkan menampilkan terbaik saat expo nanti.
Termasuk, pemilihan kostum yang akan dibawa. Dia mengatakan, setelah sampai Jakarta rombongan tersebut akan berangkat bersama-sama ke Milan, Italia. Kostum BEC dan gandrung sudah dibawa sekali- gus bersama rombongan tersebut.
Undangan ini sekaligus sebagai kehormatan karena beberapa kali seni dan budaya Banyuwangi diapresiasi. Setelah barong dibawa ke Jerman, kemudian produser China yang akan membuat film di Banyuwangi, dan kali ini giliran BEC yang ke Milan.
“Dunia internasional sepertinya sudah mulai melirik Banyuwangi. Sekarang giliran kita siap atau tidak tampil, apalagi semua dibiayai kementerian” ungkapnya. (radar)
0 Response to "Kini, Rombongan Penari BEC Akan Tampil di Milan"
Posting Komentar